KEPOIN DONG!
0Sunday, 11 November 2012 by Unknown
Aloha! Jumpa lagiii, bersama NBC UI yang kewl abeeessh! *tetiba digaplok bos besar*
Apa kabar? Apa kabar? Semoga tetap semangat main-main sama kata-kata ya! Mending main kata 'kan, daripada main cewek. (--,)
NBC UI juga nih, punya cerita seru buat dibagi-bagi. Kalian mau tau nggak? (HARUS BILANG MAU! Yang bilang nggak mau bakal langsung ditimpuk pake printer... >:D)
Karena admin berhati luar biasa mulia, maka admin bakal cerita, bahkan meskipun yang kepo cuma seiprit...
Jadi, setelah acara kopdar perdana NulisBuku
Club UI pada tanggal 29 September lalu, kami membentuk sebuah proyek perdana
untuk komunitas kece (?) ini. Proyek tersebut bernama #UIMenulis.
Tujuan dari proyek ini adalah untuk
mengembangkan bakat dan minat menulis dari seluruh civitas akademika Universitas Indonesia. Yep! Benar, Sodara-Sodara, proyek ini tidak hanya
diperuntukkan bagi anggota komunitas NBC UI saja, melainkan juga untuk seluruh
mahasiswa, alumni, karyawan, bahkan dosen. (Yes, kalian harus bilang WOW!) Lalu, apa sih proyek #UIMenulis itu?
Proyek #UIMenulis adalah proyek menulis
cerpen ataupun flash fiction. (ada
fiksi mini yang bisa diikuti di sini). Beberapa karya yang terpilih akan dibukukan
menjadi satu bentuk antologi. (Bilang WOW lagi, Pemirsa!) Semakin dekat dengan impianmu untuk mempunyai buku
sendiri, bukan? Lalu apa saja aturan mainnya?
1. Kamu
bisa mengirim lebih dari satu karya tulis kamu, jadi luaskan inspirasi kamu
sehingga bisa menulis lebih banyak.
2. Buatlah
cerita pendek (2,000–20,000 kata), flash
fiction (250–500 kata) maupun fiksi mini yang berlatar-belakang fakultas
kamu sendiri. Lebih mudah mengembangkan cerita di tempat yang biasa kamu datangi
hampir setiap hari, 'kan? Misal,
kalau kamu dari Fakultas Teknik, buatlah cerita yang bertempat di area sekitar
Fakultas Teknik, dan untuk fakultas lainnya.
3. Tema:
bebas! Kamu dapat mengembangkan ceritamu sendiri.
4. Setelah
selesai, kamu bisa mention kami di Twitter @NBC_UI dengan format berikut
ini: Formatnya: #UIMenulis (judul) (link
blog) (salah satu akun twitter yang kamu anggap ideal untuk promosi blog kamu;
bisa teman atau akun Twitter fakultas).
Awalnya, proyek ini akan berlangsung
selama dua minggu saja dengan deadline
tanggal 13 Oktober 2012. Namun, dengan berbagai pertimbangan, kami memutuskan
untuk memperpanjang deadline proyek
#UIMenulis ini sampai dengan tanggal 27 Oktober.
Proyek ini sedang dalam tahap
penyeleksian yang dilakukan oleh pihak dari non-UI. Oh iya, dalam penyeleksian
ini, kami mengirimkan tulisan tanpa menyertakan nama dan fakultas si penulis,
untuk menghindari terjadinya penilaian secara subjektif.
Selain itu, NBC UI juga mengadakan
#SayembaraJudul untuk judul buku proyek #UIMenulis ini. Cukup dengan mengajukan
2—3 kata yang menarik, nama kamu dengan judul buku yang terpilih akan
disertakan dalam buku ini juga, lho. Deadline
#SayembaraJudul ini sampai dengan tanggal 8 November 2012.
Pengumuman untuk tulisan yang akan
dibukukan melalui nulisbuku.com akan diumumkan pada tanggal 11 November 2012. Jadi,
pantau terus lini masa @NBC_UI, ya! J
P.S. Jangan lupa doa dulu kalo mau nulis, biar berkah! :D
Category lomba menulis, NBC, NBC UI, nulisbuku club, Sayembara Menulis
Powered by Blogger.